Kamis, 20 November 2014

Talkshow Pra Nikah




Acara Talkshow Pra Nikah Islami : Yuks Jemput Jodoh Dunia Akirat  di selenggarakan oleh Nasyiatul Aisyiyah  (NA) sebuah nama organisasi / perkumpulan muslimah dibawah naungan Muhammadiyah, diselenggarakan pada hari Minggu tanggal 16 November 2014.

Talkshow tersebut menjadi salah satu acara untuk memeriahkan hari ulang tahun NA. Berlangsung di Aula Gedung Dakwah Muhammadiyah Bantul Lantai 2, dengan kapasitas orang kurang lebih 30 orang putri. Talkshow ini menghadirkan 3 narasumber yaitu Ibu Lailatis Syarifah, Ibu Dokter Siti Maryam dan Ibu Diyah Puspitarini.

Acara dimulai dari pukul 07.30. diawali dengan pembukaan dan lantunan ayat suci Al-Qur’an yang insya Allah menambah keberkahan acara tersebut.

Pemateri pertama adalah Ibu Lailatis Syarifah, yang akan menyampaikan materi dengan tema :”Periapan Pra Nikah Perspektif Agama Islam”.  Beliau menyebukan bahwa rumah tangga itu seperti iman, yang kadang naik dan kadang turun.
Periapan yang dilakukan sebelum mencapai pernikahan adalah persipkanlah tujuanmu, pahamilah bahwa :
  1. Siapa kita --> hamba Allah yang tercipta dari tanah, kemudian ditiupkan ruh oleh Sang Pencipta.
  1. Untuk apa kita hidup?? --> kitabullah menjawabnya, bahwa kita hidup untuk menyembah Allah dan menjadi khalifah di bumi
  1. Untuk apa berumah tangga???
*kebali lagi kepernyataan diatas, untuk menjadi khalifah
*untuk membentuk keluarga yang Sakinah  Mawaddah Warahmah (SAMARA)

Sakinah yang berarti damai, tenteram, harmonis
Mawaddah yang bisa diartikan saling mencintai, tentu saja karena Allah
Warahmah yang bisa berarti mencintai sangat tulus tanpa imbalan, seperti merasa rindu saat ditinggal pergi jauh, namun yang dirindukan bukan lagi kelebihannya tapi kekurangannya.
seorang istri yang tulus memijat suaminya yang capek tanpa merasa iri hati karena dia juga merasa capek.

Asas menuju SAMARA :
  1. Karamah Insaniyah --> saling memuliakan
  2. Kesetaraan --> tidak merendahkan
  3. Keadilan, sesuai pada Q.S An Nahl(16) : 90 dan Al Maidah (5) : 8.
Bunyi dari Surat An Nahl : 90
Artinya : Sesungguhnya Allah menyuruh (kamu berlaku adil dan berbuat kebajikan, memberi kepada kaum kerabat, dan Allah melarang dari perbuatan keji, kemunkaran dan permusuhan. Dia memberi pengajaran kepadamu agar kamu dapat mengambil pelajaran

surat Al Maidah ayat 8 yang artinya :
Wahai orang-orang yang beriman! Jadilah kamu sebagai penegak keadilan karena Allah, (ketika) menjadi saksi dengan adil. Dan janganlah kebencianmu terhadap suatu kaum, mendorong kamu untuk berlaku tidak adil[8]. Berlaku adillah. Karena (adil) itu lebih dekat kepada takwaDan bertakwalah kepada Allah, Sesungguhnya Allah Mahateliti apa yang kamu kerjakan.

  1. Mawaddah wa rahmah
  2. Pemenuhan kebutuhan dunia akhirat
Cara memilih pasangan adalah :
Di cerikan Musadad, diceritakan Yahya dari ‘abdulloh berkata bercerita kepadaku Sa’id Ibn Abi Sa’id dari Abi Hurairah ra bahwasanya Nabi saw bersabda wanita dinikahi karena empat perkara. Pertama hartanya, kedua kedudukan statusnya, ketiga karena kecantikannya dan keempat karena agamanya. Maka carilah wanita yang beragama (islam) engkau akan beruntung.”

Menjemput jodoh yang ideal --> Q.S An-Nur : 26 , dengan cara doa dan usaha
"Wanita-wanita yang keji adalah untuk laki-laki yang keji, dan laki-laki yang keji adalah buat wanita-wanita yang keji (pula), dan wanita-wanita yang baik adalah untuk laki-laki yang baik dan laki-laki yang baik adalah untuk wanita-wanita yang baik (pula). Mereka (yang dituduh) itu bersih dari apa yang dituduhkan oleh mereka (yang menuduh itu). Bagi mereka ampunan dan rezeki yang mulia (surga)." (Q.S An-Nur:26)

Pembicara kedua adalah ibu dokter Siti Maryam yang akan memaparkan tema yang berjudul Perispan Pernikahan (Tinjauan medis). Beliau menjelaskan pesiapan apa saja yang harus dilakuakan sebelum dan sesudah menikah, ditinjau dari dunia medis.
Bahwasanya usia ideal menkah dan mempunyai anak adalah 21 - 35 tahun, dengan jarak tiap anak minimal 3 tahun.
Pemeriksaan kesehatan sebelum dan sesudah menikah sangat penting, namun banyak orngg tidak menyadarinya. Secara umum,sebelum menikah biasanya kedua mempelai disuntik anti titanus, ternyata masih ada lagi yang sunnah muakkad untuk dilaksanakan, yaitu untuk sebelum menikah seperti :
  1.  Cek HB dan kolesterol (biayanya terjangkau)
  2. Cek golongan darah dan resus  (untuk resus biayanya sedikit membuat mata melek)
  3. Cek urin
Untuk pemeriksaan setelah menikah seperti :
  1. HIV
  2. Hepatitis B dan C
  3. TORC (Sypilis dan IMS), dsb
Untuk pemateri ke 3 adalah Ibu Diyah Puspitarini yang menyampaikan tentang “Mempersiapkan Pernikahan dari Segi Psikologi”.
Beliau mengatakan, bahwa menikah itu seperti puzzel, yaitu menyatukan.
Kematangan psikologi :
  1. Emosional --> kemampuan berkomunikasi dan menyelesaikan masalah.
  2. Usia --> usia akan mempengaruhi kematangan psikologi dan sosial.
  3. Pikiran
  4. Kepribadian
-          Siap menerima perbedaan
-          Siap menerima siapapun, bagaimanapun
-          Tidak egois
  1. Sosial
-          Siap menerima keluarga pasangan

"Setelah menikah, berhentilah membandingkan suamimu. Syukuri apa yang ada pada suami. Jangan munafik hati, karena Allah akan mencabut sedikit demi sedikit kenikmatan yang Dia berikan."

Acara ini selesai pada pukul 12.00, dilanjutkan dengan foto-foto bersama narasumber dan makan siang. 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar